Senin, 15 Juni 2015

Hanya senyum membaca sebuah status facebook seorang rekan kantor “Efek kemajuan IT, belum nyampai kantor, pekerjaan sudah pada berdatangan”.

Ya IT yang semakin mutakhir, satu sisi memudahkan interaksi, sisi lain merampok waktu untuk privacy.

Dulu pekerjaan di pabrik, masih relative adem ayem tentrem. Namun sekarang, di saat tantangan dan persaingan usaha yang makin ketat, semua ingin dilayani dan minta informasi dengan cepat, urgent.

Sudah ada 5 group whats app pekerjaan, yang kadang tidak ingat waktu , ini sudah lewat jam 12 malam, tapi masih berbalas pantun, tang…tung…tang…tung…Sampai-sampai memory internal HP sudah penuh, dan pilah-pilih, mana yang harus dihapus.

Terkadang ambil cuek, hp dibiarin ngedrop sendiri , setidaknya bisa terbebas beberapa waktu tidak terganggu urusan pabrik 24 jam di rumah. Maklum hp Samsung Gio yang sudah berumur dari tahun 2010. Memang males buat ganti, setidaknya bisa buat alasan batere sering ngedrop, kecuali kantor mau beliin, he…he..

Sehari tidak masuk, lebih dari 100 email masuk…waduh..bune mau dibaca yang mana dulu, menjawab email yg masuk dulu, ternyata sudah ada reply bertingkat di atasnya…
Email pun kadang jadi pembenaran pertanyaan dan jawaban,”kan sudah saya email, dibaca dong”

Ya saking banyaknya email yang masuk, semakin tidak focus, yang ini minta, yang itu minta.
Untuk permasalahan yang urgent, langsung on the spot,  ketemuan atau meeting langsung deh, daripada berbalas email yang terkadang kelewat baca.

Begitulah, terkadang kehadiran perangkat IT mampu menguras emosi, di saat ingin privacy dan relax bersama keluarga, terganggu dengan pekerjaan pabrik yang butuh informasi, koordinasi dan keputusan tidak ada habisnya. Ingin rasanya beberapa hari tidak pegang HP dan laptop, pasti nyuaman sekali.



Alhamdulilah, artinya perusahaan ini masih hidup dan mampu memberi rejeki buat karyawannya, meskipun waktu bersama keluarga sedikit terampas.  Saya menyadari ini sudah bagian dari tanggung jawab pekerjaan. Emosi, males, sebel ?? kembalikan ke hukum asalnya, “BEKERJA ADALAH IBADAH”.  Semangat bro...!!!

0 komentar:

Posting Komentar